SELAMAT DATANG DI DUNIA KANDIWA

Friday, May 4, 2018

Pantai Gemah, Kab. Tulungagung- Jawa Timur




Pantai Gemah merupakan salah satu pantai yang baru di resmikan oleh Kabupaten Tulungagung sebagai tempat wisata. Pantai Gemah di resmikan pada awal Tahun Baru 2017. Pantai Gemah merupakan pantai selatan. Pantai gemah memiliki dua buah bagian pantai, yaitu bagian pantai berpasir dan bagian pantai berkarang. Pantai ini masih bersih dikarenakan baru beberapa tahun dibuka untuk umum. Jarak pantai Gemah dari Pusat kota tulungagung adalah sekitar 35Km dan dapat ditempuh kurang lebih 1 jam perjalanan. Infrastruktur jalan dari Pusat kota ke pantai Gemuh sangatlah baik.
              

Tiket masuk pantai Gemah sangatlah terjangkau. Harga Rp 5.000/ Mobil dan Rp 7.500/Orang. Saat di kawasan Pantai Gemah, kita sudah tidak dikenakan parkir lagi karena semua sudah di bayar di awal saat beli tiket masuk.
Di kawasan pantai Gemah terdapat penjaga-penjaga pantai yang siap-siaga untuk memantau pengunjung dan memberitahukan jika terjadi arus/gelombang yang rawan. Di sekitaran pantai, banyak tempat-tempat yang menyewakan motor Trail dan ATV. ATV memiliki dau buah jenis, yaitu ATV 150cc dan ATV 250cc.




Harganya cukup terjangkau. Motor Trail sekitar Rp. 30.000/30menti dan ATV 150cc sekitar Rp. 50.000/30menti. Dengan motor trail dan ATV kita bisa menjelajahi bibir pantai Gemah dengan sepuasnya tapi harus tetap hati-hati karena harus saling menghargai penggunjung-pengunjung pantau Gemah lainnya.

No comments: